Cara Menghitung Pajak Penghasilan Orang Pribadi Dan UMKM
Di kelas ini, kamu akan memahami konsep dasar pajak, dapat melakukan perhitungan pajak penghasilan orang pribadi dan pajak UMKM, dapat melakukan pelaporan SPT UMKM dan PPh OP untuk karyawan tetap maupun pekerja lepas.
0 /5
Deskripsi Kelas
Apa yang Kamu pikirkan saat mendengar kata pajak? jika kamu masih berpikir bahwa pajak merupakan hal yang merepotkan, merugikan dan harus dihindari, maka kamu perlu mengubah semua pikiran tersebut. Kenapa? Karena dengan adanya digitalisasi pajak saat ini, telah memberikan pelayanan yang mudah.
Kelas ini fokus membahas 2 sektor pajak yaitu pajak orang pribadi dan pajak untuk pelaku UMKM. Diharapkan setelah mengikuti kelas "Cara Menghitung Pajak Penghasilan Orang Pribadi Dan UMKM" ini, kamu akan memahami konsep dasar pajak, dapat melakukan perhitungan PPh OP (pajak penghasilan orang pribadi) dan pajak UMKM, dapat melakukan pelaporan SPT UMKM dan PPh OP untuk karyawan tetap maupun pekerja lepas.
Di kelas ini, kamu akan dibimbing oleh praktisi pajak berpengalaman, Zaki Abdul Hakim.
PENGENALAN TUTOR DAN MATERI YANG AKAN DIBAHAS
1 Materi
KONSEP DASAR PAJAK
2 Materi
PPH ORANG PRIBADI UNTUK KARYAWAN TETAP DAN PEKERJA LEPAS
2 Materi
PAJAK UMKM
6 Materi
Test Akhir
1 Materi
Mentor
Zaki Abdul Hakim
Praktisi Pajak
Sejak tahun 2010, Zaki Abdul Hakim telah berkarir sebagai praktisi perpajakan. Sekarang ini, ia menjadi supervisor di Brawijaya Group. Zaki bertanggung jawab untuk melakukan persiapan data, perhitungan data, pembayaran pajak dan juga pelaporan pajak. Perpajakan yang ia tangani di antaranya adalah pajak PPh 21 Karyawan dan Non Karyawan, PPh 23, PPh final 4 (2), PPN dalam negeri, PPN Jasa Luar Negeri, SPT Badan, PPh PP 23.